Bupati Lahat Bersama ICMI, Launching Penanaman 1 Milyar Pohon Secara Nasional



LAHAT, - Pemerintah Daerah Kabupaten Lahat Provinsi Sumatera Selatan, bersama Ikatan Cendikiawan Muslim Indonesia (ICMI) melakukan Launching Penanaman 1 Milyar Pohon secara Nasional, dengan mengusung tema,"Inspirasi dan Tranformatif Peran ICMI dalam Menunjukkan Kabupaten Lahat Sejahtera dah Bercahaya,". Bertempat di Taman Rekreasi Ribang Kemambang Kabupaten Lahat, Minggu (05/02/2023).


Kegiatan tesrbut dihadiri Gubernur Sumatera Selatan yang diwakili, Bupati Lahat, Wakil Bupati Lahat, Unsur Forkopimda, Seketaris Daerah (Sekda) Lahat, Ketua ICMI Sumsel, Ketua PKk Kabupaten Lahat, Seluruh Kepala Dinas, Seluruh Kabag, Direktur RSUD Lahat, Seluruh Camat beserta tamu undangan lainya.


Sambutan Bupati Lahat Cik Ujang, SH mengucapkan, dikesempatan kegiatan Launching Penanaman 1 Milyar Pohon secara Nasional, atas nama Pemerintah Kabupaten Lahat dan atas nama pribadi dan seluruh Masyarakat, mengucapkan selamat datang kepada Profesor Riri Fitri Sari dan Ibu Ina Marlina, S.SOS, M.SI di Bumi Seganti Setungguan. Seganti Setungguan merupakan motto Kabupaten Lahat sebagai perwujudan falsafah hidup masyarakat Lahat yang melambangkan persatuan yang kokoh, semangat gotong royong setia kawan yang mendalam, berpendirian teguh serta bertanggung jawab.



"Selain dikenal sebagai Negeri Seribu Megalit, yang merupakan pengakuan atas kekayaan peninggalan Megalitikum terbanyak di Indonesia, Kabupaten Lahat juga dikenal sebagai penghasil komoditas unggulan pertanian dan perkebunan, yaitu Kopi, Karet dan Sawit. Oleh sebab itu Pemerintah Kabupaten Lahat terus berupaya untuk mendorong peningkatan produktivitas komoditas pertanian dan perkebunan, sebagai salah satu Ikhtiar untuk meningkatkan kesehatan Masyarakat," ungkapnya.


Masih katanya sumber daya alam yang dimiliki Kabupaten Lahat ini, hanya dapat dimanfaatkan secara optimal dan berkelanjutan, jika didukung oleh kualitas lingkungan yang baik. Terlibih lagi secara hidrogis. Kabupaten Lahat terletak dibagian hulu  Das Musi yang memegang peranan penting sebagai areal pelindung sistem penyangga kehidupan bagi Daerah- daerah di hilir sehingga lingkungan hidup harus menjadi prioritas dalam pembangunan Daerah.



"Dengan ini saya menghimbau dan mengajak seluruh masyarakat Lahat terutama pemangku wilayah, Camat dan Kepala Desa untuk ikut serta menyukseskan gerakan ini dengan menanam pohon di lingkungan sekitar. Sudah saatnya kita bersemboyan sampaikan walau satu ayat, tanamlah walau satu pohon. Saya mengapresiasi dan bangga dengan terwujudnya Launching Gerakan penanaman satu milyar pohon, yang digagas oleh MPD ICMI Orda Lahat. Dengan gerakan ini, tentu saja akan berdampak pada membaiknya tutupan lahan, yang secara bertahap akan mampu memberikan dampak positif bagi ekosistem. Tidak hanya itu jenis tanaman yang bernilai ekonomi tinggi seperti buah- buahan produtif, tentu juga akan mampu meningkatkan kesejahteraan masyarakat, sehingga bersama- sama kita menggapai lingkungan berkualitas, masyarakat sejahtera, Lahat semakin Bercahaya," harapnya.


Sementara dalam arahan Ketua umum ICMI, yang dalam hal ini disampaikan oleh Wakil Ketua Umum ICMI Profesor Riri Fitri Sari, mengucapkan terimakasih kepada Bupati Lahat dan Jajaranya serta Unsur Forkopimda Kabupaten Lahat yang mana telah menyambut dengan sangat baik didalam kegiatan ini.



"Dikesempatan ini saya mengajak semua masyarakat untuk giat menanam pohon untuk kelestarian lingkungan dan peningkatan ekonomi masyarakat Kabupaten Lahat, serta dikesempatan baik ini akan memberikan bibit pohon kepada Masyarakat Kabupaten Lahat, agar dapat menanam pohon yang telah diberikan ini di lingkungan masing- masing," himbaunya.



Ditempat yang sama arahan Gubernur Sumatera, yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang SDM dan Kemasyarakan, Nelson Firdaus, MM, menyambut baik atas kegiatan yang dilakukan ICMI bersama Pemerintah Kabupaten Lahat didalam menggelar kegiatan Launching Penanaman 1 Milyar pohon yang dilakukan pada hari ini.


"Penanaman pohon ini, adalah media dimana dapat dimanfaatkan sebagai penunda banjir, tanah longsor serta dapat meningkatkan perekonomian masyarakat. Disini kami meminta agar masyarakat dapat memanfaatkan halaman rumahnya untuk menanam pohon,"ajaknya. (Adv/Ganda)