Kapolres Lahat Bersama Jajarannya Menghadiri Malam Nifsu Sya'ban 1444 Hijrah tahun 2023

 


Lahat (gerbangindonesia88.com) - Bertempat di Masjid Almuflihun Komplek Asrama Polisi (Aspol) Kelurahan Bandar Agung Kecamatan Lahat Kabupaten Lahat, Provinsi Sumatera Selatan, Kapolres Lahat AKBP S. Kunto Hartono SIK, MT dan Jajarannya, menghadiri dan menyambut malam Nifsu Sya'ban 1444 Hijrah tahun 2023. Selasa malam (07/03).


Hadir dalam giat tersebut Waka Polres Lahat kompol Feby Febri Yana SIK, Kabag SDM Kompol Sutrisno, Kasat Samapta AKP Apriyanto SH, Ketua Masjid AKP Irsan SE, Anggota Polres Lahat dan masyarakat lingkungan Masjid Almuflihun Bandar Agung Lahat. 


Malam Nifsu Sya'ban merupakan malam para malaikat dan malam penutupan dan pembukaan baru nasib insan manusia karena pada malam itu seluruh perbuatan dan nasib manusia di tutup dan di buka kembali menjadi lembaran baru. 


Menurut keterangan Kapolres Lahat yang dalam hal ini diwakili oleh Waka Polres Lahat yang disampaikan oleh Kasubsi penmas humas polres lahat Aiptu Lispono SH, mengatakan dalam rangka menyambut malam Nifsu Sya'ban sebagai umat islam momen yang tepat untuk memohon doa kepada yang maha Kuasa agar menjadi lebih baik dari tahun- tahun kemaren dengan cara membaca surat yasin sebanyak tiga kali. 


"Maksud dengan doa serta membaca surat yasin adalah meminta kepada allah SWT untuk di panjangkan umur, diberikan kesehatan serta meminta rezki yang berkah. Semoga di malam Nifsu Sya'ban bisa menjadi momentum indah untuk kita berepleksi, dan semoga kita menjadi insan yang lebih baik lagi", harapnya. (Ganda)



Editor : Shanti